Searching...
Jumat, 18 Juni 2010

Cerita - Dari Mana Asalnya Itu?

Jaman kecil hingga sekarang istilah Londo masih membekas dan terus masih digunakan terutama di kampung halaman saya, Pemalang. Londo merupakan sebutan untuk Belanda. Mmm rada njawani maksude.

Nah, gara-gara bola saya jadi mikir kenapa yah orang Indonesia menyebut nama-nama negara seperti yang terjadi dari dulu hingga sekarang? Dari mana sih asal istilah atau sebutan-sebutan tersebut?

Kita mulai dari Inggris. Ada yang tau kenapa disebut Inggris? Mungkin, diambil dari istilah English. Tapi yah ndak tau juga sih.

Lanjut dengan Mesir. Kalo nama Internasionalnya adalah Egyp. Terus kaitannya dengan Mesir apa yah? apakah dari bahasa Arab? atau dari bahasa mana?

Terus dengan Jepang. Nama Internasaionalny Japan. Mirip lah.

Yang jauh iki, Yunani. Nama Internasionalnya kan Greece.

Yang aneh banget Pantai Gading. Kalo melihat di papan piala dunia saat Didier Droghba maen tulisannya uaneh tenan susah dibaca. Kayaknya dari bahasa perancis yah?

Nah baru-baru ini aku nemu negara leluhur Zinedine Zidan, Aljazair. Ternyata nama Internasionalnya Algeria.

Kalo dilihat2 itu adalah sebuah conversi dari istilah asing menjadi istilah Indonesia yang disesuaikan lidah Indonesia.

0 komentar:

 
Back to top!